Iklan Billboard 970x250

Rumor: Apple Batal Rilis iPad Air Baru, Tapi Ada Pembaruan iPad Mini

Rumor: Apple Batal Rilis iPad Air Baru, Tapi Ada Pembaruan iPad Mini


Membicarakan gadget baru Apple tiada habisnya. Tahun ini fans Apple pun menunggu-nunggu update untuk lini iPad baik iPad Air, Pro maupun seri Mini. Ada gosip apa saja seputar 3 tablet andalan Apple itu?

Media Tiongkok Economic Daily News mengabarkan bahwa Apple tahun ini batal memperbarui iPad Air. Alhasil iPad Air 2 tidak akan mendapatkan pembaruan, namun iPad mini dan iPad Pro bakal jadi fokus Apple tahun ini. Liaoxian Li, ahli investasi di Fubon Hardware, mengatakan bahwa Foxconn mendapat pesanan untuk iPad Pro.

Foxconn menerima order untuk menggarap iPad Pro 12.9 inch dan iPad mini 4. Liaoxian Li yakin Apple tidak akan merilis iPad Air hingga 2016 mendatang. Namun ada kemungkinan juga Apple menyenangkan konsumennya dengan membuat sedikit pembaruan untuk iPad Air pada 2015, layaknya yang dilakukannya pada iPad mini 3 tahun lalu.

Banyak orang yang kecewa dengan update untuk iPad Mini pada 2014 karena sebenarnya hanya menambahkan Touch ID pada iPad mini 2. Namun kabarnya, untuk iPad mini 4 bakal ada perubahan besar dengan rangka ala iPad Air 2. Meski begitu, iPad Air 3 diyakini tidak akan menawarkan tambahan banyak.



Sumber : www.wowkeren.com
Baca Juga
SHARE
IM`Oclub
Newbie Paten
Subscribe to get free updates

Related Posts

Posting Komentar

Iklan Tengah Post